- Untuk orang lain yang dikenal sebagai 'Jungwon', lihat Jungwon.
Jungwon (정원) adalah penyanyi Korea Selatan di bawah naungan agensi Belift Lab. Dia adalah pemimpin dari boyband ENHYPEN.
Karir[]
2020: I-LAND dan ENHYPEN[]
Pada tanggal 2 Juni 2020, Jungwon diperkenalkan sebagai kontestan dalam acara survival realitas CJ ENM dan Big Hit Entertainment I-LAND.[2] Pada tanggal 18 September 2020, ia menduduki peringkat pertama berdasarkan suara global dan menjadi salah satu anggota boyband ENHYPEN.[3]
Pada tanggal 30 November, ia kemudian memulai debutnya di ENHYPEN dengan merilis mini album pertama mereka Border : Day One.
2022: Radio DJ[]
Pada tanggal 7 Februari 2022, diumumkan bahwa Jungwon, bersama Sunoo, akan menjadi DJ radio baru untuk acara radio EBS Listen. Episode pertama mereka akan disiarkan pada tanggal 13 Februari dan akan tayang setiap hari Minggu mulai pukul 7 hingga 9 malam KST (17:00 hingga 19:00 WIB).[4] Namun, pada tanggal 11 Februari, diumumkan bahwa Sunoo, rekan DJ-nya, telah dinyatakan positif COVID pada tanggal 10 setelah pergi ke rumah sakit karena gejala demam pada tanggal 9, sehingga siaran pertama mereka akan ditunda hingga tanggal 20 Februari.[5]
Filmografi[]
Reality show[]
- I-LAND (Mnet, 2020) - kontestan
Kredit penulis lagu[]
Artis | Lagu | Album | Jenis |
---|---|---|---|
2024 | |||
ENHYPEN | "Hundred Broken Hearts" | Romance : Untold | Penulis Komposer |
"Highway 1009" | |||
"Highway 1009 (Narr Ver.)" |
Trivia[]
- Dalam episode pertama I-LAND, ia membawakan "All I Wanna Do" milik Jay Park, bersama dengan Yoonwon dan Taeyong[6]
- Tipe kepribadian MBTI-nya adalah ISTJ.[6]
- Dia adalah mantan atlet Taekwondo.[6]
- Dia memiliki seekor anjing bernama Maeumi (마음).[7]
- Dia saat ini adalah teman sekamar dengan Jake dan Sunoo.[8]
- Mata pelajaran yang paling tidak disukainya di sekolah adalah matematika.[9]
- Dia adalah mantan trainee SM Entertainment.[10]
- Dia adalah mantan trainee Big Hit Entertainment.[11]
- Dia adalah mantan trainee RBW.[12]
Galeri[]
- Artikel Utama:Jungwon (ENHYPEN)/Galeri
Referensi[]
- ↑ YouTube: ENHYPEN again became a legend;; a broadcast that does everything you want? (SSAP POSSIBLE EP19)
- ↑ @mnetiland on Twitter (June 2, 2020)
- ↑ Soompi: Announcing The Top 7 Of "I-LAND": The New Group ENHYPEN
- ↑ Soompi: ENHYPEN’s Jungwon And Sunoo Chosen As DJs For EBS Radio Show
- ↑ Soompi: ENHYPEN’s Sunoo Tests Positive For COVID-19 + His 1st Radio Show As DJ Postponed
- ↑ 6,0 6,1 6,2 Soompi: "I-LAND" Premieres With Trainees Covering EXO, NCT, And More For Test As They Aim For Spots In New Group
- ↑ YouTube: (EN-loG) 정원의 힐링 로그 JUNGWON DAY - ENHYPEN (엔하이픈) (ENG/JPN)
- ↑ YouTube: First time revealing ENHYPEN's dorm full of personality!
- ↑ Weekly Idol: Episode 511
- ↑ Koreaboo: WayV’s Kun Knew ENHYPEN’s Jungwon As A Kid — And He Has The Sweetest Things To Say About Him
- ↑ Koreaboo: ENHYPEN’s Jungwon Revealed How A Friend Led Him To Join Big Hit Entertainment
- ↑ @jungwonglobal on Twitter (December 28, 2021)
v - e | ENHYPEN | |
---|---|---|
Belift Lab Heeseung • Jay • Jake • Sunghoon • Sunoo • Jungwon • NI-KI | ||
Diskografi | ||
Korea | ||
Mini album | Border : Day One • Border : Carnival | |
Jepang | ||
Album single | "Border : 儚い" | |
Topik terkait | ||
Belift Lab • I-LAND | ||
Tautan resmi | ||
Situs Web: Facebook • Instagram • TikTok • Twitter (Anggota) • V Live • Weibo • Weverse • YouTube |